Koleksi Pustaka
PENGEMBANGAN FRONT-END WEBSITE REPOSITORI PADA UP2M POLITEKNIK NEGERI JAKARTA MENGGUNAKAN FRAMEWORK VUE JS

Data merupakan sebuah asset penting bagi institusi pemerintahan, pendidikan, perusahaan, organisasi, ataupun individu pengguna. Khususnya pada pendidikan tingkat akhir seperti universitas maupun politeknik akan menyimpan data-data mahasiwa, dosen, serta pegawai kampus dalam jumlah yang besar sehingga membutuhkan infrastruktur memadai menyimpan data-data Metode yang digunakan dalam penyimpanan dan input data penelitian maupun pengabdian pada UP2M masih menggunakan pihak ketiga. Hal tersebut dapat dilihat dari website UP2M civitas akademik khususnya dosen yang ingin melakukan penelitian maupun pengabdian kepada masyarakat diwajibkan mengisi form pada halaman website menggunakan pihak ketiga yaitu g-forms serta data yang diinputkan akan tersimpan dalam file excel. Penelitian ini menerapkan metode prototype dalam pengembangan website, repositori website merupakan infrastruktur yang baik dalam menyimpan data untuk diakses civitas akademik dalam penelitian ini menggunakan framework VueJS dalam pengembangan website serta menampilkan data grafik berupa bar chart. Dalam pengujian aplikasi menggunakan blackbox testing dan System Usability Scale (SUS), black box digunakan untuk menguji fungsi dari sistem sesuai dengan kebutuhan, dan SUS memberikan uji coba kepada civitas untuk menilai hasil dari aplikasi yang dijalan dengan mengisi kuesioner yang telah diberikan.

Daftar File
  • 4817080295_Fani Frastio_Laporan Skripsi_Watermarked
    4817080295_Fani Frastio_Laporan Skripsi_Watermarked.pdf
  • 4817080295_Fani Frastio
    Maaf file hanya dapat di unduh oleh pihak yang mempunyai akses file private
  • Kata Kunci
    Visualisasi Data, Vue JS, Front-end, UP2M