Koleksi Pustaka
Infografis merupakan visualisasi data gagasan informasi atau pengetahuan melalui bagan jadwal dan lainnya. Tujuan dari dibuatnya infografis sendiri agar data gagasan informasi atau pengetahuan dapat disajikan lebih dari sekedar teks, melainkan memiliki dampak visual yang cukup kuat dan lebih menarik dengan demikian akan menggugah kesadaran pembacanya untuk memahami data gagasan informasi atau pengetahuan lebih cepat dan tepat (Kurniasih, 2016). Infografis perlu untuk didistribusikan ke masyarakat, menurut Kementerian Kominfo bahwa pengguna internet mencapai 202,7 juta orang di Indonesia. Angka ini meningkat 37 persen selama masa pandemi covid-19. Kenaikan angka pengguna internet ini menjadikan acuan pemerintah untuk dapat terus berkomunikasi dengan publik dengan memanfaatkan kanalkanal media sosial, salah satu kanal milik Ditjen Informasi dan Komunikasi Publik yaitu Indonesiabaik.id berperan dalam hal menyampaikan informasi melalui visual-visual desain grafis, motion grafis, maupun video grafis. Hal ini tentu bukan tak berdasar, melainkan melihat dari besarnya pengguna sosial media di Indonesia membuat informasi lebih cepat tersebar ke seluruh Indonesia. Dengan moto #YangMudaSukaData menjadi pedoman Indonesiabaik.id untuk terus menyajikan informasi-informasi yang sesuai dengan fakta, bersumber dari data pemerintah. Menjadikan Indonesiabaik.id sebagai kanal terpercaya bagi masyarakat Indonesia untuk terus terpapar informasi yang jauh dari hoax. Indonesiabaik.id mengedukasi masyarakat Indonesia untuk terus lebih baik dalam memilih dan memilah berita-berita bohong yang tidak sesuai dengan data, kemudian mendukung peningkatan angka literasi digital di Indonesia. Indonesiabaik.id merupakan salah satu kanal yang dibawahi oleh Ditjen Informasi dan Komunikasi Publik, Kementerian Komunikasi dan Informatika. Produksi konten-konten dari Indonesiabaik.id mencakup beragam, yaitu desain grafis 2D, motion grafis, dan video grafis. Menurut Indonesiabaik.id, infografis yang mengandung video grafis dan desain grafis dalam bentuk story Instagram, melihat dari penggunaannya di kanal-kanal serupa lainnya dirasa efektif dan menarik. Kemudian angka pengguna TikTok juga saat ini diketahui sedang naik. Dalam hal ini, Indonesiabaik.id merasa perlu adanya pembaruan dalam mendistribusi konten-konten berisi informasi dari pemerintah tersebut. Melihat bahwa pengguna TikTok dipenuhi oleh generasi z dan milenial membuat Indonesiabaik.id melakukan penyesuaian, yaitu dengan mengaktifkan kembali akun TikTok Indonesiabaik.id dengan menyajikan konten-Konten Video Infografis.