Koleksi Pustaka
Semakin berkembangnya perekonomian dewasa ini yang diimbangi dengan persaingan yang begitu ketat dan kompeten, hal ini menuntut perusahaan untuk mengembangkan strategi perusahaan agar dapat bersaing untuk dapat semakin berkembang. Perusahaan adalah sebuah unit kegiatan produksi yang mengolah sumber daya ekonomi untuk menyediakan barang dan jasa bagi masyarakat dengan tujuan memperoleh keuntungan dan memuaskan kebutuhan masyarakat (Murti Sumarni, 1997). Demi menjaga eksistensinya dalam menyediakan barang dan jasa, berbagai macam cara dapat dilakukan untuk terus dapat bersaing, salah satu contohnya dengan melakukan pemasaran secara digital atau biasa disebut dengan digital marketing. Digital marketing merupakan kegiatan pemasaran termasuk branding yang menggunakan berbagai media berbasis web misalnya blog, website, e-mail, AdWords, maupun media sosial (Ridwan Sanjaya dan Josua Taringan, 2009). Pemasaran digital menjadi lebih popular daripada pemasaran konvensional dikarenakan keuntungan yang didapatkan. Keuntungan dari pemasaran ini yakni memiliki komunikasi dua arah atara produsen atau perusahaan dengan konsumen. Dengan mengunggah konten dalam media sosial, semua yang melihat berkesempatan untuk berkomentar dan berbagi, dampaknya akan membuat informasi tersebar dengan cepat. Tak hanya itu, keuntungan lain yang bisa didapatkan adalah modal yang diperlukan untuk pemasaran digital juga tergolong lebih kecil dan terukur. Modal utama dalam pemasaran digital hanya paket internet dan biaya iklan (Rahmansyah, 2021). Teknologi yang paling sering dan mudah untuk di gunakan dalam pemasaran digital salah satunya adalah Instagram. Menurut Platform Data Bisnis No.1 Dunia, Statista.com per Oktober 2021, Instagram berada di peringkat ke-4 situs media sosial yang paling banyak digunakan. Tercatat ada 1.393 juta pengguna Instagram dengan rata-rata waktu yang dihabiskan dalam penggunaan media sosial dalam sehari adalah 2 jam 25 menit atau 145 menit. Alan Creative adalah perusahaan yang bergerak di industri jasa. Alan Creative merupakan salah satu agensi kreatif yang ada di Indonesia dengan menyediakan jasa membuat aplikasi mobile, website, desain, digital strategi hingga animasi. Untuk tetap eksis dalam industri jasa dan kreatif, Alan Creative juga menerapkan pemasaran digital dalam bentuk pembuatan konten media sosial. Konten-konten tersebut tentunya dikerjakan oleh karyawan yang memang kompeten dalam bidang desain grafis. Marketing department merupakan department yang bertanggung jawab dalam melakukan pemasaran digital yang bertugas untuk mecari solusi pemasaran serta mengeksekusinya dengan teknik kreatif agar dapat mempromosikan perusahaan. Dari penjelasan diatas, maka penulis membuat laporan Praktek Kerja Lapangan dengan judul “Perancangan Desain Media Sosial Sebagai Media Promosi Digital pada Perusahaan Alan Creative” untuk menjelaskan bagaimana cara kerja dan pembuatan konten media sosial di Alan Creative yang dijadikan sebagai media promosi digital perusahaan.