Koleksi Pustaka
PEMBUATAN ANIMASI MOTION GRAPHIC COMPANY PROFILE PERTAMINA MARITIME TRAINING CENTER BATAM

Bagi setiap perusahaan, membuat performa perusahaan yang baik merupakan suatu hal penting. Karena dengan begitu, perusahaan dapat memperluas jangkauan wilayah masyarakat yang mengetahui perusahaan mereka dan membuka potensi akan keuntungan yang bisa didapat dari investor maupun klien. Sehingga adanya media yang berfungsi sebagai pengenalan perusahaan sangatlah diperlukan. Pada era digital seperti sekarang ini, terdapat berbagai macam media pengenalan yang dapat digunakan oleh suatu perusahaan, dan salah satunya adalah company profile. Company profile atau profil perusahaan merupakan gambaran umum mengenai suatu perusahaan yang berisi informasi tentang perusahaan tersebut (Arisandi, n.d.). Terdapat berbagai macam bentuk profil perusahaan seperti buku cetak maupun digital, web, dan juga video. Sekarang ini, company profile yang sedang tren dan banyak digunakan adalah yang berbentuk video animasi motion graphic, karena dinilai lebih menarik dan efektif dalam meningkatkan brand awareness (Studio Antelope, 2018). Pertamina Maritime Training Center merupakan salah satu unit bisnis dari PT Pertamina (Persero) dan sudah berekspansi ke Batam, Riau dengan didirikannya Pertamina Maritime Training Center Batam. Pertamina Maritime Training Center ini berlokasi di Jakarta Timur dan bergerak di bidang pendidikan serta pelatihan maritim, dengan menyelenggarakan pelatihan- pelatihan berstandar internasional untuk melahirkan ahli profesional di bidang kemaritiman. Pada Pertamina Maritime Training Center inilah penulis melaksanakan kegiatan Praktik Kerja Lapangan dan bertugas membuat animasi dan desain untuk memenuhi kebutuhan konten animasi dan desain perusahaan. Terkait dengan profil perusahaan berbentuk video animasi motion graphic yang sebelumnya dibahas, sebenarnya Pertamina Maritime Training Center sudah menerapkannya. Tetapi di lain sisi, cabangnya yaitu Pertamina Maritime Training Center Batam belum memiliki profil perusahaan dalam bentuk video animasi motion graphic. Sehingga sebagai upaya mengikuti perkembangan zaman dan memiliki media pengenalan perusahaan yang lebih efektif, Pertamina Maritime Training Center Batam turut serta ingin menerapkan animasi motion graphic pada profil perusahaan mereka, yang dimana penulis ditugaskan dalam pembuatannya. Oleh karena itu, pada laporan Praktik Kerja Lapangan ini penulis akan menguraikan tentang proses pembuatan motion graphic profil perusahaan Pertamina Maritime Training Center Batam, yang selanjutnya dalam laporan ini akan dirujuk dengan sebutan company profile PMTC Batam.

Daftar File
  • Laporan PKL - PEMBUATAN ANIMASI MOTION GRAPHIC COMPANY PROFILE PERTAMINA MARITIME TRAINING CENTER BATAM
    Maaf file hanya dapat di unduh oleh pihak yang mempunyai akses file private
  • Kata Kunci
    Animasi, Motion Graphic, Company Profile