Koleksi Pustaka
PENGEMBANGAN APLIKASI PIJAR BELAJAR MENGGUNAKAN FRAMEWORK REACT NATIVE

1.1 Latar Belakang Kegiatan PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) adalah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang jasa layanan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) dan jaringan telekomunikasi di Indonesia. Dalam upaya bertransformasi menjadi digital telecommunication company, TelkomGroup mengimplementasikan strategi bisnis dan operasional perusahaan yang berorientasi kepada pelanggan (customer-oriented). Transformasi tersebut akan membuat organisasi TelkomGroup menjadi lebih lean (ramping) dan agile (lincah) dalam beradaptasi dengan perubahan industri telekomunikasi yang berlangsung sangat cepat. Organisasi yang baru juga diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam menciptakan customer experience yang berkualitas. Kegiatan usaha TelkomGroup bertumbuh dan berubah seiring dengan perkembangan teknologi, informasi dan digitalisasi, namun masih dalam koridor industri telekomunikasi dan informasi. Hal ini terlihat dari lini bisnis yang terus berkembang melengkapi legacy yang sudah ada sebelumnya. Indonesia merupakan negara kepulauan dengan luas lebih dari 1,9 juta km². Fakta ini merupakan salah satu faktor yang menyebabkan ekosistem edukasi di Indonesia menjadi dinamis. Mulai dari tidak meratanya kualitas pendidikan, ketidaksesuaian keahlian dengan permintaan lapangan kerja dan industri, hingga rumitnya proses administrasi di sekolah maupun kampus, mengakibatkan permasalahan di berbagai sektor pendidikan. Menjawab tantangan tersebut, Pijar berupaya memanfaatkan teknologi digital untuk memberikan solusi bagi permasalahan dalam ekosistem pendidikan. Kami percaya bahwa perkembangan teknologi yang dibawa oleh Pijar mampu menciptakan revolusi pendidikan menjadi lebih baik. Pijar Belajar adalah sebuah platform pendidikan berbasis mobile application yang memudahkan siswa dalam proses belajar tanpa terhalang ruang dan waktu. Pijar Belajar merupakan aplikasi mobile yang terintegrasi dengan Pijar Sekolah, sehingga siswa akan terus mendapatkan update seputar kegiatan di sekolah dimanapun dan kapanpun. Melalui aplikasi ini, siswa tidak akan ketinggalan informasi seputar PR/tugas yang diberikan oleh gurunya. Siswa juga akan mendapatkan notifikasi jadwal atau pengumuman terbaru, sehingga semua informasi akan dengan mudah diakses oleh siswa. Untuk mendukung proses pembelajaran, siswa dapat mengakses konten digital yang berisi media belajar yang terdiri dari buku hingga video pembelajaran yang lengkap. 1.2 Ruang Lingkup Kegiatan Ruang lingkup dari pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan ini dilakukan pada PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. Adapun ruang lingkup dalam laporan kegiatan Praktik Kerja Lapangan sebagai berikut. 1. Mengembangkan aplikasi Pijar Belajar dengan menggunakan framework React Native. 2. Pembuatan halaman Detail Pembelian, implementasi API, Bug Fixing. 1.3 Waktu dan Tempat Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan dilakukan pada 1 September 2021 s.d 28 Februari 2022 di PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, l Japati 1, Bandung, Indonesia. Pelaksanaan praktik kerja lapangan dilaksanakan secara work from home, serta selalu dilaksanakan rapat koordinasi tiap paginya. 1.4 Tujuan dan Kegunaan Tujuan dari praktik kerja lapangan ini adalah untuk mengembangkan aplikasi Pijar Belajar berbasis website. Kegunaan dari pengembangan aplikasi pada praktik kerja lapangan ini, yaitu: a. Meningkatkan performa aplikasi Pijar Belajar supaya lebih mudah dan nyaman untuk digunakan. b. Menjadi platform digital yang memudahkan siswa dalam proses belajar tanpa terhalang ruang dan waktu

Daftar File
  • Laporan PKL - PENGEMBANGAN APLIKASI PIJAR BELAJAR MENGGUNAKAN FRAMEWORK REACT NATIVE
    Maaf file hanya dapat di unduh oleh pihak yang mempunyai akses file private
  • Kata Kunci
    PIJAR BELAJAR, REACT NATIVE