Koleksi Pustaka
NICT UIN Syarif Hidayatullah Jakarta sebagai salah satu organisasi non struktural memiliki peran dalam pelaksanaan pelayanan, pengembanagan dan peningkatan kerja dibidang teknologi informasi dan komunikasi. Sebagai sarana penunjang pendidikan, NICT UIN Syarif Hidayatullah Jakarta juga menjalankan fungsi pelatihan dan keahlian-keahlian dibidang teknologi informasi dan komunikasi serta menjadi pusat pelayanan data bagi sivitas akademika UIN Syarif Hidayatullah. Dalam rangka memelihara inventaris, diperlukannya pemeliharaan perangkat server sebagai salah satu aset yang ditinggalkan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) kepada NICT UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Perangkat server pada NICT UIN Syarif Hidayatullah Jakarta memanfaatkan teknologi virtualisasi dengan menggunakan proxmox. Banyaknya virtual machine yang ada pada server memerlukan sistem untuk memonitoring keadaan server mulai dari penggunaan disk, CPU, memory, jumlah klien yang terhubung yang berjalan pada suatu server agar server tidak mati dikarenakan sumber daya (resource) yang kurang mumpuni. Zabbix sebagai aplikasi monitoring yang open source dapat dimanfaatkan untuk memantau ketersediaan dan performa server dan jaringan komputer yang memberikan kemudahan kepada penggunanya karena software ini telah menggunakan UI (User Interface) berbasis grafik atau bisa juga disebut GUI (Graphic User Interface). Zabbix juga dapat membuat map dan menampilkan grafik dari kondisi server yang diawasi dan membuat laporan berdasarkan interval waktu yang diinginkan ditambah dengan adanya notifikasi yang membedakan dari aplikasi monitoring lainnya. Dalam proses melakukan pemeliharaan dilakukan implementasi sistem monitoring untuk melakukan pemantauan pada perangkat server. Oleh karena itu penulis memilih judul “Monitoring Server Proxmox Menggunakan Zabbix Pada NICT UIN Syarif Hidayatullah Jakarta” sebagai laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL).