Koleksi Pustaka
RANCANG BANGUN SISTEM LAYANAN DESA DI KABUPATEN BOGOR

Penggunaan teknologi informasi berbasis web yang responsif sangat diperlukan untuk meningkatkan efisiensi dan kemudahan layanan administratif di desa-desa Kabupaten Bogor, khususnya dalam pengelolaan dan pengajuan surat keterangan. Sistem manual yang ada saat ini menyebabkan ketidakefisienan dan penundaan dalam pembuatan surat yang diperlukan oleh masyarakat. Aplikasi ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan administrasi desa dengan pendekatan berbasis web, menggunakan metode pengembangan Waterfall serta bahasa pemrograman PHP dengan framework Laravel. Sistem ini diharapkan dapat menyelesaikan masalah yang dihadapi oleh desa-desa di Kabupaten Bogor dengan memberikan solusi yang lebih efisien untuk manajemen dan pengajuan surat, serta meningkatkan pemahaman teknologi melalui sosialisasi dan pelatihan teknis, sehingga dapat menciptakan layanan administrasi yang lebih baik bagi masyarakat

Daftar File
  • 2007412014_Brilianto Azhari Suprapto
    Maaf file hanya dapat di unduh oleh pihak yang mempunyai akses file private
  • 2007412014_Brilianto Azhari Suprapto
    Maaf file hanya dapat di unduh oleh pihak yang mempunyai akses file private
  • Kata Kunci
    Desa, Laravel, Berbasis Web, Surat Keterangan