Koleksi Pustaka
Rancang Bangun E-commerce Berbasis Web Pada PT. Sinergi Prima Enjineering Divisi Teknologi Tepat Guna

Penelitian ini dilakukan terhadap PT. Sinergi Prima Enjineering Divisi Teknologi Tepat Guna yang merupakan sebuah perusahaan pembuatan mesin dan alat-alat pertanian, Divisi Teknologi Tepat Guna dibentuk sejak tahun 2018. Sistem penjualan dan pengolahan data pada perusahaan ini masih dilakukan secara konvensional (offline), sehingga mengakibatkan terbatasnya peluang pemasaran dan proses transaksi. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menyediakan aplikasi web penjualan online (E-Commerce) mesin dan alat-alat pertanian pada PT. Sinergi Prima Enjineering Divisi Teknologi Tepat Guna, sehingga pelanggan dapat memperoleh informasi secara cepat, serta dapat melakukan transaksi belanja online. Penelitian ini menggunakan metode waterfall dan dibangun menggunakan framework codeigniter, database MySQL phpMyadmin. Web ini menampilkan barang yang dijual oleh PT. Sinergi Prima Enjineering secara detail, web ini juga menyediakan fitur payment gateway yang terintegrasi dengan midtrans. Pada web ini admin akan mendapatkan data yang detail mengenai informasi pemesanan barang, lalu customer dapat memesan barang dan customer bisa melihat informasi mengenai riwayat pemesanan barang yang telah dilakukan.

Daftar File
  • 4817080511_Teuku Nadhif Aufa Ariq
    Maaf file hanya dapat di unduh oleh pihak yang mempunyai akses file private
  • 4817080511_Teuku Nadhif Aufa Ariq
    Maaf file hanya dapat di unduh oleh pihak yang mempunyai akses file private
  • Kata Kunci
    Framework Codeigniter, Web E-commerce, Payment Gateway