Koleksi Pustaka
Olimpiade Sains Nasional (OSN) merupakan ajang kompetisi di bidang sains tahunan yang dilaksanakan oleh pemerintah dalam bidang pendidikan bagi para siswa dalam berbagai jenjang seperti sekolah menengah pertama. SMPN 174 Jakarta merupakan salah satu sekolah yang ikut serta bahkan pernah menjuarai olimpiade sains. Untuk dapat mengikuti olimpiade, setiap sekolah hanya dapat mengirimkan perwakilan, sehingga dibutuhkan penyeleksian terhadap siswa. Pada seleksi manual, ditemukan banyak kendala yang dihadapi karena banyaknya calon peserta dan juga adanya pemilihan yang bersifat subjektif. Oleh karena itu, dibutuhkan sistem pendukung keputusan untuk mengatasi permasalahan tersebut. Dalam membuat sistem ini, digunakan dua metode yaitu Weighted Agregated Sum Product Assessment (WASPAS) dan Weighted Product (WP). Kedua metode ini dibandingkan untuk mendapatkan metode yang lebih cocok untuk diterapkan di kasus seleksi peserta OSN. Kriteria yang digunakan yaitu nilai ipa, nilai matematika, nilai rata-rata rapor, presensi, dan nilai uji test olimpiade. Sistem melakukan penilaian dan hasil perankingan di setiap metode. Perbandingan kedua metode ini menghasilkan bahwa metode WASPAS memiliki jarak perbandingan nilai yang lebih jauh di setiap rankingnya dibandingkan metode WP, sehingga diperoleh metode yang lebih cocok yaitu metode WASPAS.