Koleksi Pustaka
Ormawa atau IKM PNJ adalah wadah perjuangan bersama yang menghimpun mahasiswa Politeknik Negeri Jakarta dalam suatu ikatan moral dan intelektual. IKM PNJ terdiri dari badan legislatif yang juga memiliki fungsi yudikatif, yaitu Majelis Permusyawaratan Mahasiswa (MPM). Badan Eksekutif seperti BEM PNJ dan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ). IKM PNJ juga terdiri dari Badan Otonom (BO), Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), dan Kelompok Studi Mahasiswa (KSM). Proses pengajuan proposal dilakukan dari Ormawa menyerahkan proposal kegiatan kepada pembimbing, lalu pembimbimng akan melakukan pengecekan terlebih dahulu sebelum ditanda tangani. Setelah pembimbing, lalu akan lanjut dilakukan pengecekan oleh Jurusan, pengecekan terus berlanjut hingga pihak kampus yang diwakili oleh wakil direktur 3 bidang kemahasiswaan. Maka dari itu untuk memenuhi kebutuhan tersebut penulis akan merancang dan membangun sebuah sistem informasi. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang dan membangun Sistem informasi website yang dapat mengakomodir proses pengajuan proposal kegiatan kemahasiswaan yang banyak diselenggarakan oleh ORMAWA di Politeknik Negeri Jakarta. Sistem informasi yang dibangun berbasis web menggunakan framework codeigniter Metode pengembangan sistem yang digunakan adalah metode Prototype/prototyping. Teknik pengujian yang dilakukan adalah Black-Box Testing (Alpha) dan UAT User Acceptance Testing (Beta). Hasil dari Black-Box Testing dengan 32 skenario pengujian dapat disimpulkan bahwa aplikasi telah berjalan baik dengan persentase keberhasilan 100% dan hasil dari UAT berdasarkan tingkat penggunaan ORMAWA serta Pembimbing dan Jurusan terhadap sistem adalah sangat baik, yaitu dengan persentase 94%.