Koleksi Pustaka
Rancang Bangun Aplikasi Infak Menggunakan Metode Crowdfunding Berbasis Web

Masjid Darul Ilmi PNJ sebagai pusat keagamaan kampus, saat ini sedang menghadapi tantangan dalam pendanaan, terutama untuk melanjutkan pembangunan yang tertunda dan kegiatan keagamaan. Infak merupakan salah satu sumber pendanaan tersebut. Namun, metode pengumpulan infak yang masih mengandalkan kotak amal dan QRIS dinilai kurang optimal karena tidak menjangkau munfiq yang lebih luas. Oleh karena itu, dilakukan penelitian ini untuk mengembangkan aplikasi infak berbasis web dengan menggunakan metode crowdfunding, yang dirancang untuk memfasilitasi pengumpulan dana secara online. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk melakukan infak tanpa perlu login dan menyediakan fitur administrasi yang memudahkan pengurus masjid untuk menambah, memperbarui, dan menghapus kampanye infak serta kegiatan masjid. Evaluasi kegunaan aplikasi dilakukan menggunakan System Usability Scale (SUS), yang menunjukkan hasil positif dengan skor yang mencerminkan kemudahan penggunaan yang tinggi. Dengan adanya aplikasi ini, diharapkan proses pengelolaan infak dan kegiatan masjid dapat lebih efisien, transparan, dan dapat diakses oleh lebih banyak orang.

Daftar File
  • Laporan Skripsi
    Maaf file hanya dapat di unduh oleh pihak yang mempunyai akses file private
  • Kata Kunci
    black box, crowdfunding, infak, system usability scale