Koleksi Pustaka
Dalam dunia bisnis yang semakin kompetitif, efektivitas dan efisiensi aktivitas penjualan menjadi kunci untuk meningkatkan pendapatan dan keberlanjutan perusahaan (Nikitina, 2023). Salesperson, sebagai garda terdepan perusahaan, memiliki tanggung jawab besar untuk menjangkau pelanggan, menjalin hubungan baik, dan mencapai target penjualan yang ditetapkan. Namun, dalam praktiknya, banyak perusahaan yang menghadapi tantangan dalam mengelola aktivitas penjualan secara terstruktur, terukur, dan terdokumentasi dengan baik (Denis, 2024). Salah satu penyebab munculnya masalah ini adalah karena kurangnya alat bantu digital yang terintegrasi untuk memantau, mencatat, dan mengelola aktivitas harian salesperson, seperti jadwal kunjungan, laporan hasil pertemuan, dan target yang harus dicapai (Denis, 2024). Penggunaan metode manual atau aplikasi yang tidak terintegrasi sering kali menyebabkan keterlambatan informasi, data yang tidak akurat, serta sulitnya mengukur performa penjualan secara real-time (Abidin, Rohman, 2023). Hal ini dapat berdampak negatif pada pengambilan keputusan dan kepuasan pelanggan. Untuk menjawab kebutuhan ini, diperlukan sebuah aplikasi mobile super (Super App) Sales Activity yang dirancang khusus untuk membantu salesperson dan manajer penjualan dalam mengelola aktivitas mereka secara lebih efektif. Aplikasi ini diharapkan mampu menyediakan fitur-fitur seperti pencatatan aktivitas harian, pengelolaan jadwal kunjungan, pelacakan progres target, hingga laporan kinerja yang mudah diakses. Dengan menggunakan aplikasi ini, perusahaan dapat meningkatkan efisiensi operasional, memperkuat koordinasi tim, dan mendukung pencapaian target bisnis secara keseluruhan. Proyek ini bertujuan untuk merancang desain aplikasi Sales Activity (SACTI) yang tidak hanya intuitif dan mudah digunakan oleh salesperson, tetapi juga memberikan nilai tambah bagi manajer dalam memonitor dan mengevaluasi aktivitas tim secara real-time. Desain ini akan mengedepankan aspek user experience (UX) dan user interface (UI) agar pengguna dapat merasakan kenyamanan sekaligus mendapatkan manfaat maksimal dalam mendukung tugas mereka. Desain aplikasi yang dibuat juga dirancang untuk dapat mengakomodasi semua aktivitas penjualan dari bisnis unit yang terdapat dalam APP Group, seperti Tissue Business Unit, Stationary, CMI Consumer, CMI Commodity, CMI Export Sales, dan CMI Direct Sales.