Koleksi Pustaka
Dalam era digital yang terus berkembang, pemasaran digital telah menjadi strategi utama perusahaan untuk menjangkau audiens yang lebih luas. Melalui pendekatan ini, perusahaan dapat mencapai pasar yang lebih besar dengan cara yang efisien dan interaktif, melampaui metode tradisional. Seperti yang dijelaskan Kotler dan Keller, pemasaran yang efektif tidak hanya membangun permintaan tetapi juga menciptakan nilai yang berkelanjutan bagi pelanggan dan perusahaan (Kotler et al., 2018). PT Bintoro Corp, sebagai salah satu perusahaan terkemuka, menyadari pentingnya kehadiran digital yang kuat untuk tetap kompetitif di pasar. Divisi Digital Marketing Bintoro Corp bertanggung jawab dalam mengelola dan mengoptimalkan semua kegiatan pemasaran digital perusahaan, mulai dari media sosial, konten website, hingga kampanye iklan online. Sesuai dengan keahlian saya, saya diberi tugas di bidang 3D, salah satu proyeknya adalah 3D VFX yang saya jadikan objek laporan ini. Seorang 3D artist memainkan peran penting dalam pemasaran digital dengan menciptakan visualisasi produk yang realistis dan interaktif. Penggunaan iklan virtual 3D terbukti lebih efektif dibandingkan iklan 2D dalam meningkatkan sikap terhadap merek, niat pembelian, dan niat untuk mengunjungi kembali situs web. Hal ini dimediasi oleh tingkat kejelasan citra mental yang dihasilkan oleh visualisasi 3D, yang secara signifikan memengaruhi pengalaman virtual konsumen dan persepsi mereka terhadap produk yang ditawarkan (Li et al., 2002). Program magang di Divisi Digital Marketing Bintoro Corp memberikan kesempatan berharga bagi mahasiswa untuk mengaplikasikan pengetahuan dan keterampilan akademis mereka dalam lingkungan profesional. Mahasiswa magang dapat belajar langsung dari para profesional berpengalaman, memahami dinamika kerja di industri digital marketing, serta mengembangkan portofolio yang akan sangat bermanfaat bagi karier mereka di masa depan. Laporan ini disusun untuk mendokumentasikan kegiatan magang penulis selama menjalani program magang di Bintoro Corp, dengan fokus pada penerapan 3D VFX dapat memperkuat strategi pemasaran digital perusahaan. Harapannya, laporan ini dapat menjadi referensi bagi pembaca dan memberikan kontribusi dalam pengembangan ilmu di bidang multimedia digital, khususnya dalam konteks penerapan teknologi 3D VFX di dunia industri.