Koleksi Pustaka
Dalam era digital yang berkembang pesat, pemasaran digital menjadi salah satu strategi utama bagi perusahaan untuk mencapai audiens yang lebih luas. Pemasaran digital memungkinkan perusahaan untuk menjangkau pasar yang lebih luas dengan cara yang lebih efisien dan interaktif dibandingkan metode tradisional (Kotler and Keller 2016). PT Bintoro Corp, sebagai salah satu perusahaan terkemuka, sangat memahami pentingnya kehadiran digital yang kuat untuk mempertahankan daya saingnya di pasar. PT Bintoro Corp adalah perusahaan yang bergerak di bidang one stop service, yang memiliki komitmen untuk terus berinovasi dalam strategi pemasaran digitalnya. Salah satu inisiatif terbaru perusahaan adalah peluncuran aplikasi "SunnahLife," yang menawarkan layanan cicilan syariah sesuai dengan prinsip-prinsip Islami. Aplikasi ini bertujuan untuk memberikan solusi keuangan tanpa riba kepada masyarakat. Tri Yuniati (2020) Aplikasi "SunnahLife" diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam mengakses layanan cicilan syariah, namun untuk mencapai tujuan tersebut, diperlukan strategi promosi yang efektif. Video promosi telah menjadi salah satu alat pemasaran paling efektif dalam era digital. Menurut Wyzowl (2020), 86% bisnis menggunakan video sebagai alat pemasaran, dan 93% pemasar yang menggunakan video menyatakan bahwa video adalah bagian penting dari strategi pemasaran mereka. Video memungkinkan perusahaan untuk menyampaikan pesan dengan cara yang lebih menarik dan mudah diingat oleh audiens. Dalam upaya mendukung peluncuran dan promosi aplikasi "SunnahLife," PT Bintoro Corp memanfaatkan aplikasi pengeditan video seperti CapCut. CapCut adalah aplikasi pengeditan video yang dikembangkan oleh ByteDance, yang dirancang untuk memudahkan pengguna dalam membuat konten video yang menarik dan profesional langsung dari perangkat seluler. Aplikasi ini menyediakan berbagai fitur canggih seperti template siap pakai, pengeditan multi-layer, dan kemampuan adaptasi konten untuk berbagai platform. Fitur-fitur ini sangat berguna dalam menghasilkan konten promosi yang dinamis dan menarik. Ma and Hu (2021) Laporan ini disusun untuk mendokumentasikan kegiatan penulis selama menjalani program magang sebagai video editor di Divisi Digital Marketing Bintoro Corp. Laporan ini akan mencakup berbagai proyek yang telah dikerjakan, tantangan yang dihadapi, serta solusi yang diterapkan selama masa magang. Penulis berharap laporan ini dapat memberikan wawasan yang berharga bagi pembaca tentang peran penting video editor dalam mendukung strategi pemasaran digital perusahaan.