Pencarian Dokumen
Daftar Dokumen

RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI MARKETPLACE PETOPIA BERBASIS MOBILE

AHMAD HIZRIAN MAULANA

Keberadaan petshop akan memudahkan pemilik hewan agar dapat melakukan grooming serta penitipan kucing dan kelinci pada suatu pet shop. Salah satu fungsi petshop yaitu untuk memenuhi kebutuhan hewan peliharaan, namun dikarenakan masalah yang muncul belakangan ini yaitu Covid-19 atau Corona Virus yang membatasi kegiatan orang di luar rumah (Social Distancing) yang menyebabkan sulitnya untuk mencari dan memesan kebutuhan hewan peliharaan. Karena hal tersebut maka dibutuhkan suatu sistem yang dapat menghubungkan antara kebutuhan pelayanan pemilik hewan peliharaan dengan penyedia layanan grooming dan penitipan hewan peliharaan. Tujuan penelitian ini adalah merancang bangun aplikasi Marketplace Pe...

Status: publik


Pengembangan Sistem Manajemen Inventaris Lab TIK PNJ dengan Framework Vue JS, Laravel , dan Authentikasi JSON Web Token

Muhammad Rafly Sadewa

Jurusan Teknik Informatika dan Komputer merupakan salah satu jurusan di Politeknik Negeri Jakarta yang sudah menerapkan teknologi informasi dalam manajemen persediaan alat di laboratorium. Teknologi informasi yang digunakan yaitu sistem manajemen berbasis website. Sistem ini sudah membantu staff laboratorium dalam mengelola persediaan alat di laboratorium. Sistem yang digunakan saat ini memiliki kekurangan, diantaranya akses data alat yang memakan waktu lama, masih banyaknya bug dan error ketika melakukan perekaman data, hasil dari pencarian data tidak sesuai dengan yang diinginkan, dan data-data yang dikirimkan melalui application programming interface (API) dapat diakses tanpa memerlukan a...

Status: publik


Rancang Bangun Sistem Informasi Untuk Pencarian Rumah Sakit Rujukan Bagi Pasien Covid Menggunakan Golang

Afrizal Khoirudin

COVID 19 ini merupakan penyakit menular yang berpotensi mengakibatkan kedaruratan kesehatan masyarakat. Pada tanggal 2 Maret 2020 di Indonesia sebanyak dua kasus positif COVID-19 pertama kali dilaporkan. Terkonfirmasi berjumlah 1528 kasus dan 136 kasus kematian pada 31 Maret 2020. Tingkat kematian COVID-19 di Indonesia sebesar 8.9% adalah jumlah tertinggi di Asia Tenggara. Dalam proses rujukan pasien ke rumah sakit yang menangani COVID masih belum teratur terbukti masih banyaknya rumah sakit yang mengalami overload saat menyediakan ruangan bagi pasien COVID 19. Maka diperlukan sistem informasi berupa website yang memberikan informasi mengenai rumah sakit yang bersedia memberikan ruangan bagi...

Status: publik


IMPLEMENTASI CHATBOT TELEGRAM BERSUARA MENGGUNAKAN NODEMCU ESP8266

izzati Ramadani

Penyakit Covid-19 menjadi kasus yang melanda dunia termasuk Indonesia. Upaya untuk pencegahan penyebaran virus terus dilakukan salah satunya adalah dibatasinya akes dan mobilitas masyarakat oleh pemerintah, namun hal tersebut menyebabkan adanya gangguan emosional. Kebanyakan orang-orang yang mengalami gangguan emosional merasa enggan untuk mencari dukungan dari orang lain karena masalah privasi. Banyak yang merasa bahwa mereka lebih nyaman untuk berkonsultasi melalui percakapan online. Penelitian ini dilakukan untuk membantu para orang-orang yang mengalami gangguan emosi dalam membantu mereka untuk mengendalikan emosi dengan menggunakan chatbot pada aplikasi Telegram. Pembuatan chatbot dilak...

Status: publik


RANCANG BANGUN ALAT MONITORING KESEHATAN TERINTEGRASI MENGGUNAKAN MIKROKONTROLER NODEMCU ESP8622 BERBASIS ANDROID

Reza Wahyudi

Pemeriksaan kesehatan pada pasien secara cepat dan akurat dapat berguna untuk memantau suatu kondisi pasien dan mengidentifikasikan suatu masalah pada pasien. Pemeriksaan kesehatan pada pasien meliputi pemeriksaan detak jantung, laju pernapasan, dan juga suhu tubuh. Namun selama ini alat untuk melakukan pemeriksaan tersebut masih terpisah. Untuk itu dibutuhkan suatu alat yang praktis dan sudah terintegrasi satu sama lain serta bisa memantau kondisi pasien secara real-time. Sesuai latar belakang diatas, penulis ingin membuat suatu alat yaitu “Rancang Bangun Alat Monitoring Kesehatan Terintegrasi Menggunakan Mikrokontroler NodeMCU ESP8622 Berbasis Android”. Dengan menggunakan MAX30102 sebagai...

Status: publik


RANCANG BANGUN ALAT MONITORING KESEHATAN TERINTEGRASI MENGGUNAKAN MIKROKONTROLER NODEMCU ESP8622 BERBASIS ANDROID

Reza Wahyudi

Pemeriksaan kesehatan pada pasien secara cepat dan akurat dapat berguna untuk memantau suatu kondisi pasien dan mengidentifikasikan suatu masalah pada pasien. Pemeriksaan kesehatan pada pasien meliputi pemeriksaan detak jantung, laju pernapasan, dan juga suhu tubuh. Namun selama ini alat untuk melakukan pemeriksaan tersebut masih terpisah. Untuk itu dibutuhkan suatu alat yang praktis dan sudah terintegrasi satu sama lain serta bisa memantau kondisi pasien secara real-time. Sesuai latar belakang diatas, penulis ingin membuat suatu alat yaitu “Rancang Bangun Alat Monitoring Kesehatan Terintegrasi Menggunakan Mikrokontroler NodeMCU ESP8622 Berbasis Android”. Dengan menggunakan MAX30102 sebagai...

Status: publik


PEMBUATAN APLIKASI PENDATAAN KARYAWAN DAN PENDAFTARAN KLIEN PADA KANTOR ADVOKAT PIETER MATAHELUMAL “SCELCON ADMIN” BERBASIS WEB

RADILLA ARI ADBAR

Dengan adanya perkembangan teknologi informasi yang sangat pesat bersamaan dengan perkembangan sistem informasi. Sistem informasi saat ini sangat berguna bagi setiap usaha. Salah satunya di bidang konsultasi hukum, Kantor Advokat Pieter Matahelumal merupakan penyedia jasa pelayanan hukum kepada pihak-pihak yang membutuhkannya. Saat ini kantor Advokat Pieter Matahelumal memiliki 15 pengacara, dan 2 admin, Pendataan karyawan, pendataan penggajian, pengajuan cuti, dan pendataan pendaftaran klien di sana masih dilakukan secara manual, banyak data yang tidak sesuai, dan hilang. Pada pendataan penggajian di sana masih sering terjadi kesalahan pencatatan data sehingga setiap bulannya admin pada kan...

Status: publik


Sistem Pakar Berbasis Android dengan Metode Certainty Factor dalam Penentuan Gaya Belajar Anak Usia Sekolah Dasar

Dhimas Bagaskara Gien

Masa anak-anak adalah masa dimana para orang tua dituntut untuk selalu memperhatikan dan mengikuti perkembangan anak. Banyak orang tua tidak menyadari bahwa setiap anak memiliki gaya belajar yang berbeda-beda. Adapun jenis-jenis dari gaya belajar pada anak yaitu, auditori, visual, dan kinestetik. Setiap gaya belajar anak memiliki ciri khas tertentu yang harus diketahui oleh para orang tua. Lingkungan keluarga dan lingkungan tumbuh kembang anak adalah salah satu faktor yang paling berpengaruh dalam hal psikis, maka dari itu perlunya tindakan orang tua dalam membantu serta membimbing agar anak bisa mengenali dirinya sendiri. Sebagian orang tua masih beranggapan bahwa ini bukanlah masalah yan...

Status: publik


RANCANG BANGUN PROTOTIPE SISTEM PENDETEKSI PENCURIAN BURUNG DENGAN SENSOR HUMAN DETECTOR BERBASIS TELEGRAM

Siti Azka Rahmawati Hudi

Kejahatan pencurian burung selalu ada di lingkungan masyarakat dan dapat terjadi kapan saja. Sudah merupakan kewajiban para pemilik burung untuk meningkatkan keamanan pada kandang mereka agar burung senantiasa terlindungi. Media berita online juga kerap memberitakan kasus pencurian burung seperti pada berita dari antvklik.com pada tanggal 03 Januari tahun 2018 terjadi pencurian burung. Pelaku melakukan aksinya dengan membuka paksa pintu kandang kandang. Aksi tersebut terekam oleh CCTV, namun pelaku tidak berhasil ditangkap. Berdasarkan kejadian tersebut, CCTV hanya dapat berperan sebagai pengintai atau merekam situasi saja, maka dari itu dibuatlah sebuah solusi dengan melakukan perancangan s...

Status: publik


Rancang Bangun Sistem Informasi Donasi Perlengkapan Balita Berbasis WEB

Anrel Putra

Tingkat kesadaran masyarakat yang belum memahami akan pentingnya isu limbah kain dan plastik seperti halnya pakaian serta mainan anak balita. Pada sisi lain masih banyak masyarakat yang membutuhkan perlengkapan balita. Beberapa masyarakat masih bingung untuk membagikan pakaian dan mainan balita layak yang sudah tidak digunakan lagi kepada masyarakat yang membutuhkan. Metode pengembangan sistem yang digunakan adalah metode Waterfall. Memaksimalkan peranan posyadu setiap daerah merupakan cara yang efektif menjadi penyalur dari perlengkapan balita layak pakai untuk dibagikan kepada yang membutuhkan. Maka dari itu sistem informasi untuk donasi perlengkapan balita layak pakai dibuat sebagai wadah...

Status: publik