Pencarian Dokumen
Daftar Dokumen

Pembuatan Aset dan Animasi 3D untuk Kebutuhan Proyek Aplikasi di PT Inovasi Multimedia Indonesia

Geral Azhari

Dalam beberapa dekade terakhir, teknologi multimedia telah berkembang pesat dan menciptakan berbagai peluang baru di dunia digital. Perkembangan ini mencakup berbagai bidang, mulai dari hiburan, pendidikan, hingga bisnis, di mana konten visual dan interaktif memainkan peran yang semakin penting (Huang et al., 2020). Di tengah tren tersebut, kebutuhan akan visual yang realistis dan menarik menjadi semakin krusial. Aplikasi berbasis multimedia, seperti game, simulasi, dan aplikasi edukasi, semakin banyak memanfaatkan teknologi 3D dan animasi untuk menciptakan pengalaman yang lebih mendalam dan interaktif bagi pengguna. Seperti yang dinyatakan oleh Kamarudin et al. (2021), "penggunaan teknologi...

Status: publik


Transformasi Pesan Konservasi Melalui Video Motion graphic di Direktorat Jenderal KSDAE

Rivaldy Trisaputra

dokumentasi proses pembuatan berbagai motion graphic yang dibuat selama periode Oktober hingga November 2024 untuk mendukung kampanye edukasi dan konservasi di bawah naungan KSDAE. Setiap video dirancang untuk menyampaikan informasi yang menarik dan edukatif kepada masyarakat, dengan memanfaatkan animasi visual yang kreatif dan informatif. Motion graphic pertama berjudul “Fun Fact Kodok Tanduk Sumatra”, yang memperkenalkan fakta menarik tentang spesies endemik ini, termasuk habitat, ciri khas, dan keunikannya. Video berikutnya adalah “Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional”, yang dibuat untuk memperingati pentingnya flora dan fauna dalam menjaga keseimbangan ekosistem. Dirilis video “Fakta U...

Status: publik


RANCANG BANGUN PEMBUATAN DASHBOARD VISUALISASI ANAK SEKOLAH INDONESIA MENGGUNAKAN MICROSOFT POWER BI

Cut Azimah Noor Hanifah

Pendidikan merupakan sebuah usaha yang dilakukan untuk mewujudkan sesuatu pewarisan budaya dari satu generasi ke generasi yang lain (Jariyah, 2024). Dengan adanya pendidikan diharapkan dapat melahirkan generasi penerus bangsa dengan pribadi yang cerdas dan berkualitas, yang mampu memanfaatkan kemajuan yang ada dengan sebaik mungkin (Fitri, 2021) Untuk mencapai generasi yang berkualitas, diperlukan upaya optimalisasi perkembangan anak-anak Indonesia di setiap jenjang pendidikan sesuai dengan usia mereka. Namun tantangan dalam dunia pendidikan masih terus dihadapi, seperti penurunan jumlah peserta didik. Berdasarakan Badan Pusat Statistik Kota Semarang, jumlah peserta didik pada tahun ajaran...

Status: publik


PENGEMBANGAN PORTAL DIFINITE ABSENCE SEBAGAI SISTEM MANAJEMEN ABSENSI TERINTEGRASI

Wahyu Agung Utomo

Manajemen absensi merupakan salah satu tantangan besar dalam pengelolaan sumber daya manusia. Proses manual seperti lembar presensi atau input data secara manual sering kali menimbulkan permasalahan seperti ketidakakuratan data, potensi kesalahan input, dan kurangnya transparansi. Dalam lingkungan kerja modern, perusahaan membutuhkan sistem yang lebih canggih untuk memastikan efisiensi operasional dan mendukung pengambilan keputusan berbasis data (Kelana & Meimaharani, 2024; Novita, 2024). Untuk menjawab kebutuhan ini, Portal Difinite Absence dirancang sebagai sistem manajemen absensi berbasis situs web dan aplikasi mobile yang menggunakan kombinasi metode Agile dan Waterfall. Metod...

Status: publik


RANCANG BANGUN PEMBUATAN DASHBOARD VISUALISASI ANAK SEKOLAH INDONESIA MENGGUNAKAN MICROSOFT POWER BI

Cut Azimah Noor Hanifah

Pendidikan merupakan sebuah usaha yang dilakukan untuk mewujudkan sesuatu pewarisan budaya dari satu generasi ke generasi yang lain (Jariyah, 2024). Dengan adanya pendidikan diharapkan dapat melahirkan generasi penerus bangsa dengan pribadi yang cerdas dan berkualitas, yang mampu memanfaatkan kemajuan yang ada dengan sebaik mungkin (Fitri, 2021) Untuk mencapai generasi yang berkualitas, diperlukan upaya optimalisasi perkembangan anak-anak Indonesia di setiap jenjang pendidikan sesuai dengan usia mereka. Namun tantangan dalam dunia pendidikan masih terus dihadapi, seperti penurunan jumlah peserta didik. Berdasarakan Badan Pusat Statistik Kota Semarang, jumlah peserta didik pada tahun ajaran...

Status: publik


IMPLEMENTASI CHATBOT TELEKONSELING ANEMIA BERBASIS JAVASCRIPT

Angga Pranidiya Saputro

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyebut, bahwa setengah miliar wanita di dunia yang berada pada usia 15-49 tahun mengalami anemia. Salah satu wilayah yang masih mengalami persoalan Anemia adalah Depok, dimana berdasarkan data profil kesehatan Kota Depok tahun 2023, remaja putri yang mengalami anemia mencapai 36,34% dari 26.178 siswi yang mengikuti skrining Hemoglobin (Hb). (Dinas Kesehatan Kota Depok, 2024). Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok, dr. Mary Liziawati, Pemerintah Kota Depok terus berupaya menurunkan kasus anemia pada remaja putri sebagai langkah pencegahan stunting sejak dini. dr. Mary Liziawati menyampaikan, berdasarkan hasil penjaringan dan pemeriksaan berkala yang dil...

Status: publik


RANCANG BANGUN APLIKASI BERBASIS MOBILE TRACKING GPS KENDARAAN PADA PT TANGARA MITRAKOM (EMTEK GROUP)

Amalia Swastika Indra Prasetya

Era digital saat ini, perkembangan teknologi telah memberikan dampak signifikan dalam aspek kehidupan termasuk manajemen operasional perusahaan. Salah satu kemajuan teknologi yang sangat membantu yaitu sistem pelacakan lokasi yaitu GPS (Global Positioning System). Oleh karena itu, selain mendapatkan pengetahuan secara teori melalui pendidikan formal, pengalaman langsung di lapangan juga sangat penting untuk mengembangkan pemahaman praktis dalam menghadapi perkembangan teknologi informasi yang terus berubah. Untuk mendapatkan pengalaman di lapangan adalah melalui program magang atau Praktik Kerja Lapangan (PKL). PT Tangara Mitrakom (PT Elang Mahkota Teknologi Tbk / EMTEK Group) hadir seb...

Status: publik


PENGEMBANGAN APLIKASI MARITIM MUDA CONNECT MENGGUNAKAN FRAMEWORK FLUTTER PADA MARITIM MUDA NUSANTARA

Rafi Ardian Yusuf

Aplikasi ini dirancang untuk memudahkan interaksi antar anggota, memberikan akses terhadap informasi seperti beasiswa dan lowongan kerja, serta mengelola keanggotaan melalui fitur kartu keanggotaan digital. Dengan menghadirkan aplikasi mobile yang terintegrasi, Maritim Muda Connect diharapkan mampu meningkatkan keterlibatan anggota dan memperkuat jejaring komunitas maritim di Indonesia. Pengembangan aplikasi ini merupakan langkah strategis dalam mendukung transformasi digital organisasi dan memenuhi kebutuhan anggota yang semakin dinamis. Dengan pendekatan mobile-first, aplikasi ini tidak hanya menjadi solusi untuk meningkatkan engagement, tetapi juga menjadi sarana kolaborasi yang efekti...

Status: publik


OPTIMASI PERFORMA WEBSITE BERDASARKAN AUDIT LIGHTHOUSE

Muhammad Ardy Dzakwan

Praktik kerja lapangan (magang) adalah suatu program belajar sekaligus berlatih bekerja dengan cara langsung pada sebuah perusahaan selama beberapa waktu. Perusahaan yang menerima karyawan magang berhak memberi tugas dan wajib memberi bimbingan selama program. Di akhir program, peserta magang akan mendapat penilaian dari pihak perusahaan. Magang bertujuan untuk memperkenalkan dan menumbuhkan kemampuan penulis dalam dunia kerja nyata. Pembelajaran ini dilaksanakan melalui hubungan yang intensif antara peserta program praktek kerja magang dan perusahaan. penulis yang akan memasuki dunia kerja harus mempersiapkan diri sebaik-baiknya dan tidak terpaku hanya pada ilmu dari pergu...

Status: publik


Rancang Bangun Service Parking Space Monitoring

Ayub Subagiya

Sistem "Parking Space Monitoring" dikembangkan untuk memantau ketersediaan ruang parkir secara real-time, memanfaatkan tech stack yang terdiri dari Go sebagai bahasa pemrograman backend untuk menangani request dengan efisien, Tile38 sebagai geospatial database in-memory untuk perhitungan lokasi taksi dan area parkir, PostgreSQL dengan PostGIS untuk penyimpanan data persisten dan query data spasial, Docker untuk containerization yang mempermudah deployment, serta gRPC dan REST API untuk komunikasi internal dan eksternal. Integrasi teknologi ini memungkinkan sistem untuk memberikan data lokasi taksi, mencocokkan lokasi taksi dengan area parkir yang telah ditentukan, menyimpan data, dan menampi...

Status: publik