Pencarian Dokumen
Daftar Dokumen
PEMBUATAN RESPONSIVE WEB APPLICATION SISTEM PENGAJUAN SURAT KETERANGAN ONLINE DENGAN FITUR REAL TIME NOTIFICATION WHATSAPP DI DESA PASIRANGIN
Ari Ramadhan
Pengajuan surat keterangan adalah salah satu pelayanan publik yang ada di Desa Pasirangin Kec.Cileungsi Kab.Bogor. Berdasarkan hasil wawancara penulis dengan kepala seksi pelayanan Desa Pasirangin, pengajuan surat keterangan masih menggunakan cara konvensional yaitu dengan datang langsung ke kantor kepala desa. Dari hal itu muncul beberapa masalah seperti tidak adanya surat pengantar yang dibawa warga, memakan banyak waktu dan tenaga. Untuk menyelesaikan masalah tersebut diperlukan alat bantu sistem informasi yang komunikatif, informatif dan efektif. Tujuan penelitian ini adalah merancang dan membangun sistem pengajuan surat keterangan online berbasis web application yang responsive. Web ini...
Status: publik
PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PERPUSTAKAAN SMAN 4 TAMBUN SELATAN DENGAN FITUR QR - CODE BERBASIS WEB RESPONSIVE
Maryam Hafiizhatul Kariimah
Perpustakaan merupakan suatu sumber pembelajaran yang harus dimiliki oleh setiap sekolah bahkan perguruan tinggi. Berdasarkan hasil wawancara mengenai permasalahan yang dihadapi oleh SMAN 4 TAMBUN SELATAN adalah segala kegiatan yang dilakukan di perpustakaan masih menggunakan system manual, sehingga membutuhkan waktu yang lama dalam melakukan pencarian data sehingga permasalahan itu akan berimbas pada proses pembuatan laporan pustaka yang harus dilaporkan setiap bulannya. Untuk menyelesaikan masalah tersebut diperlukan sebuah perubahan dari system manual menjadi system terkomputerisasi. Tujuan penelitian ini adalah melakukan sebuah pengembangan system informasi manajemen perpustakaan berbas...
Status: publik
Rancang Bangun Aplikasi Game Top-Down Shooter Dark Corners Dengan Bahasa Javascript Berbasis Web
Sutan Daffa Satria Hertanto
Aplikasi game Dark Corners merupakan sebuah game yang dikembangkan dengan menggunakan bahasa pemrograman javascript berbasis web yang bergenre Top-Down Shooter yang dibuat dengan memanfaatkan artificial intelligence untuk pencarian rute jalan yang paling efektif atau pathfinding pada Non-Playable Character (NPC) menggunakan algoritma dijkstra dan sistem combat untuk membuat alur permainan menjadi lebih menarik dan menghibur bagi pemain. Dalam perancangan dan pengembangannya, aplikasi game Dark Corners menggunakan metode pengembangan Game Development Life Cycle (GDLC) dan terdiri atas beberapa modul, salah satunya merupakan modul gameplay. Modul gameplay sendiri terdiri atas dua bagian, yaitu...
Status: publik
Rancang Bangun Sistem Pakar Deteksi Dini Depresi Pada Aplikasi Mental Health Assistance Berbasis Android Dengan Metode Certainty Factor
Ufairoh Nabihah
Depresi merupakan gangguan emosional yang dapat mempengaruhi motivasi untuk melakukan aktivitas atau berinteraksi dengan orang lain. Seseorang yang mengalami depresi pada umumnya menunjukkan berbagai gejala baik secara fisik, psikis, maupun gejala sosial. Depresi terkadang tidak disadari oleh penderita maupun orang disekitarnya dan ini dapat menyebabkan penderita depresi tidak mendapatkan penanganan yang semestinya. Berdasarkan jurnal yang dibuat oleh Sulistyorini dan Sabarisman pada tahun 2017, sekitar 80% penderita depresi tidak mendapatkan penanganan yang semestinya. Keterbatasan baik dari jumlah psikolog yang tersedia pada setiap daerah maupun keterbatasan biaya dari pihak penderita meny...
Status: publik
RANCANG BANGUN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENENTUAN PAKAN KUCING TERBAIK MENGGUNAKAN METODE AHP BERBASIS WEBSITE
Joshua Revaldi
Memelihara hewan merupakan suatu aktivitas yang di lakukan oleh berbagai kalangan, bahkan memelihara hewan sudah menjadi hobi sekaligus gaya hidup bagi masyarakat modern di kota-kota besar di Indonesia. Menurut survey yang dilakukan oleh World society for the Protections an Animal pada 2007 mencatat bahwa populasi hewan peliharaan yang ada di Indonesia sebanyak 23.000,000 ekor, dengan sebaran populasi kucing mencapai 15 juta ekor. Dalam beberapa tahun sejak 2007 terjadi peningkatan signifikan jumlah kepemilikan hewan kucing sebanyak 66% dan diperkirakan pada 2020 jumlah peningkatan hewan peliharaan di Indonesia mencapai 7,1%. Dalam menentukan pakan kucing dibagi menjadi 2 jenis yaitu makanan...
Status: publik
RANCANG BANGUN APLIKASI PENGERJAAN SOAL SEKOLAH DASAR DENGAN ALGORITMA RATCLIFF / OBERSHELP
Azka Dini Yuntari
Banyak terjadi perubahan besar pada bidang pendidikan akibat penutupan lembaga pendidikan untuk menekan penyebaran pandemi Covid-19 salah satunya adalah pada metode pengajaran di Indonesia. Dari hasil wawancara dengan salah satu guru di SDN Cipayung 2 Depok diketahui kesulitan dialami saat mengerjakan ujian semester atau saat guru memberikan tugas secara online dalam bentuk soal esai. Penelitian ini menerapkan teknik text mining menggunakan algoritma Ratcliff/Obershelp untuk menentukan nilai kesamaan antara dua buah string yaitu antara jawaban siswa dengan kunci jawaban guru. Kumpulan data jawaban yang diperoleh dari salah satu guru kelas 6 SDN Cipayung 2 Depok dan diterapkan pada aplikasi w...
Status: publik
PEMBUATAN APLIKASI WEBGIS UNTUK PENENTUAN LOKASI RENTAN BANJIR
Irvan Lazuardi
Banjir adalah bencana alam yang paling sering terjadi setiap tahun-nya jika musim penghujan datang.WebGIS merupakan sebuah aplikasi sistem informasi geografis berbasis website yang berisikan web pengklasifikasian sebuah peta dan web design. Penulis bertujuan untuk membuat aplikasi WebGIS zonasi wilayah rentan banjir dengan menggunakan peta Kabupaten Bogor yang dapat diakses melalui browser internet. Yaitu dengan menentukan tingkat kerawanan banjir berdasarkan wilayah dari data-data pendukung (spasial dan non spasial) pembuatan peta rawan banjir yang diolah pada aplikasi arcgis. Hasil dari penelitian ini berupa aplikasi website yang berisikan peta rentan bajir dengan peta Kab Bogor dengan 5 k...
Status: publik
SISTEM HUMAN RESOURCE MANAGEMENT MENGGUNAKAN WI-FI MAC ADDRESS DAN IMEI SEBAGAI VALIDITAS PRESENSI
Mifta Cahya Anggraini
Penggunaan fingerprint pada PT Mitra Mandiri Komputindo untuk mencatatan kehadiran karyawan memiliki permasalahan, yaitu transparasi data presensi tidak dapat dilihat secara langsung oleh karyawan dan keberadaan karyawan saat jam kerja tidak dapat dideteksi oleh mesin fingerprint. Permasalahan presensi di luar kantor, seperti marketing yang mengunjungi klien di luar kantor data presensi tidak terkontrol dengan baik. Permasalahan lain terkait permohonan izin, cuti, lembur dan pengajuan surat yang dilakukan secara manual, yaitu dengan cara mendatangi HRD untuk memberikan dokumen permohonan menggunakan Microsoft Office sehingga tidak terintegrasi dengan data presensi, perhitungan gaji dan menye...
Status: publik
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI MARKETPLACE PETOPIA BERBASIS MOBILE
AHMAD HIZRIAN MAULANA
Keberadaan petshop akan memudahkan pemilik hewan agar dapat melakukan grooming serta penitipan kucing dan kelinci pada suatu pet shop. Salah satu fungsi petshop yaitu untuk memenuhi kebutuhan hewan peliharaan, namun dikarenakan masalah yang muncul belakangan ini yaitu Covid-19 atau Corona Virus yang membatasi kegiatan orang di luar rumah (Social Distancing) yang menyebabkan sulitnya untuk mencari dan memesan kebutuhan hewan peliharaan. Karena hal tersebut maka dibutuhkan suatu sistem yang dapat menghubungkan antara kebutuhan pelayanan pemilik hewan peliharaan dengan penyedia layanan grooming dan penitipan hewan peliharaan. Tujuan penelitian ini adalah merancang bangun aplikasi Marketplace Pe...
Status: publik
Pengembangan Sistem Manajemen Inventaris Lab TIK PNJ dengan Framework Vue JS, Laravel , dan Authentikasi JSON Web Token
Muhammad Rafly Sadewa
Jurusan Teknik Informatika dan Komputer merupakan salah satu jurusan di Politeknik Negeri Jakarta yang sudah menerapkan teknologi informasi dalam manajemen persediaan alat di laboratorium. Teknologi informasi yang digunakan yaitu sistem manajemen berbasis website. Sistem ini sudah membantu staff laboratorium dalam mengelola persediaan alat di laboratorium. Sistem yang digunakan saat ini memiliki kekurangan, diantaranya akses data alat yang memakan waktu lama, masih banyaknya bug dan error ketika melakukan perekaman data, hasil dari pencarian data tidak sesuai dengan yang diinginkan, dan data-data yang dikirimkan melalui application programming interface (API) dapat diakses tanpa memerlukan a...
Status: publik