Pengumuman
PENTING, Siapkan sebelumnya:
1. Format penamaan folder dan file .pdf adalah : NIM_Nama_Lengkap
2. Laporan Skripsi dalam bentuk kompilasi satu file utuh termasuk lembar pengesahan yang telah ditandatangani dan telah diberi watermark dalam bentuk file .pdf (panduan watermark dapat dilihat di : https://tinyurl.com/y46j793x ) di public
3. Folder .zip/.rar (ukuran max. 100 MB) yang berisi : diprivate
a. Laporan Skripsi dalam bentuk kompilasi satu file utuh termasuk lembar pengesahan yang telah ditandatangani dan telah diberi watermark dalam bentuk file dan .doc/.docx
b. Jurnal Skripsi, maksimal 8 halaman sesuai template contoh yang telah ditentukan.
c. Aplikasi yang dibuat berikut software pendukungnya jika ada
d. Readme aplikasi, Penjelasan bagaimana instalasi dan pemakaian aplikasi yang dibuat (bentuk file format .pdf dan .doc/.docx)
e. Poster Skripsi(bentuk file .jpg).
Koleksi Pustaka
Riwayat Unggah Dokumen
Judul | VISUALISASI DATA WEBSITE IOT DENGAN IMPLEMENTASI PYTHON FASTAPI, NUXT DAN RABBITMQ |
Deskripsi | Pengembangan situs web modern yang berpusat pada pengguna untuk menekankan aspek teknis dan desain yang diperlukan untuk memenuhi standar kebutuhan web. Studi ini disusun untuk memberikan kerangka kerja terperinci yang mencakup pengumpulan persyaratan, desain sistem, pengembangan atau implementasi dan pengujian. Inti dari penelitian ini adalah studi kasus pengembangan web IoT yang responsif dan interaktif untuk vendor. Tesis ini membahas pemilihan dan implementasi teknologi frontEnd modern seperti framework Nuxt.js dan Vue.js serta backEnd menggunakan Python dengan metode waterfall. Selain itu, integrasi metode ARIMA (AutoRegressive Integrated Moving Average) untuk analisis data tingkat lanjut dalam situs web. Integrasi model ARIMA dimanfaatkan untuk memberikan prediksi pemakian kuota sehingga melibatkan penggunaan Python untuk pemrosesan data yang kemudian diintegrasikan secara mulus ke dalam situs web melalui titik akhir API gateway dan komponen grafis interaktif yang dikembangkan dengan Vue.js dan Nuxt.js dalam menampilkan grafik prediksi. Lebih lanjut, tesis ini menyelidiki implementasi RabbitMQ sebagai menangani notifikasi. |
Kategori | Skripsi - TI |
Diunggah oleh | Humam Ardiansyah |
Diunggah pada | Thu, 22 Aug 2024 |
Judul | SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN MITRA STATISTIK BPS KOTA BEKASI DENGAN METODE MOORA BERBASIS WEBSITE |
Deskripsi | Pemilihan mitra statistik yang tepat merupakan langkah penting bagi Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Bekasi untuk memastikan kualitas data yang dihasilkan. Proses seleksi mitra statistik saat ini dilakukan dengan sistem konvensional memunculkan kendala, sehingga membutuhkan pendekatan yang lebih modern dan efisien. MOORA (Multi Objective Optimization on The Basis of Ratio Analysis) adalah metode yang efektif untuk menilai dan memilih mitra statistik berdasarkan berbagai kriteria yang telah ditetapkan. Implementasi metode ini melalui pengembangan Sistem Pendukung Keputusan (SPK) berbasis website menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL diharapkan dapat memberikan solusi yang lebih cepat, mudah, dan akurat dalam proses seleksi. Dengan sistem ini, BPS dapat menggantikan metode konvensional dan meningkatkan efisiensi dalam pemilihan mitra statistik, memastikan bahwa mitra yang dipilih memenuhi standar yang diinginkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan SPK yang memanfaatkan metode MOORA, yang telah terbukti efektif dalam membantu pengambilan keputusan, sehingga dapat mendukung BPS Kota Bekasi dalam menghadapi tantangan pemilihan mitra statistik di masa mendatang. |
Kategori | Skripsi - TI |
Diunggah oleh | Sakinah Zahra |
Diunggah pada | Thu, 22 Aug 2024 |
Judul | Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Motor Listrik Berbasis Web Dengan Metode Multi Attribute Utility Theory |
Deskripsi | Permasalahan polusi udara merupakan permasalahan lingkungan mendunia yang dihadapi oleh banyak negara. Untuk mengatasi permasalahan polusi udara tersebut, pemerintah telah mengambil beberapa langkah untuk melakukan pencegahan dan pengurangan polusi. Salah satu langkahnya adalah dengan program subsidi kendaraan sepeda motor bertenaga listrik yang di atur dalam Peraturan Menteri Perindustrian nomor 6 tahun 2023. Namun, masalah muncul ketika spesifikasi pada motor listrik yang tidak umum sehingga sulit dipahami oleh masyarakat. Selain itu banyaknya merek motor listrik yang beredar di pasaran sehingga menyebabkan kebingungan dalam memilih kendaraan yang sesuai dengan kebutuhan. Oleh karena itu, diperlukannya sebuah aplikasi yang dapat membantu pengguna dalam memilih motor listrik sesuai dengan kebutuhan. Penelitian ini berfokus pada pembuatan model sistem pendukung keputusan pemilihan motor listrik dengan metode Multi Attribute Utility Theory yang diimplementasikan dalam aplikasi web. Hasil pengujian expert menunjukan bahwa didapatkan akurasi sebesar 63%. Namun, sebagian besar rekomendasi pertama yang diberikan oleh expert sama dengan rekomendasi yang diberikan oleh model yang dibangun. Model ini kemudian diimplementasikan dalam bentuk web dan mendapatkan nilai System Usability Scale (SUS) sebesar 76.8. |
Kategori | Skripsi - TI |
Diunggah oleh | Gilang Adhi Perkasa |
Diunggah pada | Wed, 21 Aug 2024 |
Judul | PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF UNTUK KEMAGNETAN FISIKA SMP KELAS IX |
Deskripsi | Kesulitan dalam memahami fisika dalam mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) khususnya kemagnetan merupakan masalah yang sedang dialami oleh siswa sekolah menengah pertama negeri (SMPN) 182 Jakarta. Sebagian besar media pembelajaran yang digunakan di sekolah masih berupa media tulis atau cetak, sehingga pemanfaatan media tersebut belum optimal sebagai media ajar. Oleh karena itu, dibuatlah media pembelajaran interaktif yang berisi elemen multimedia, untuk menambah minat siswa belajar. Media pembelajaran interaktif ini dibuat untuk membantu siswa melakukan praktikum kemagnetan melalui simulasi. Tidak hanya itu, terdapat pula animasi dua dimensi sebagai visualisasi materi teori kemagnetan di dalam media pembelajaran. Seluruh pembuatan media pembelajaran menggunakan metode Multimedia Development Cycle (MDLC) yang dikembangkan oleh Luther-Sutopo. Media pembelajaran interaktif dibuat menggunakan Unity, dengan konten animasi dibuat menggunakan OpenToonz dan Adobe After Effects, kemudian dikomposisikan dengan Adobe Premiere Pro. Dari perancangan ini, dihasilkan aplikasi media pembelajaran interaktif yang berisi materi kemagnetan mata pelajaran IPA kelas IX SMP. 94,06% dari 33 siswa kelas IX SMPN 182 Jakarta menyatakan bahwa aplikasi dapat meningkatkan minat belajar siswa, dan 94,22% dari 3 guru IPA SMPN 182 Jakarta menyatakan aplikasi dapat diterapkan sebagai media pembelajaran siswa. |
Kategori | Skripsi - TMD |
Diunggah oleh | Syifa Aulia |
Diunggah pada | Mon, 19 Aug 2024 |
Judul | SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN FACIAL WASH UNTUK WANITA DENGAN JENIS KULIT KERING MENGGUNAKAN METODE MULTI ATTRIBUTE UTILITY THEORY (MAUT) |
Deskripsi | Perawatan kulit wajah merupakan rutinitas penting bagi wanita untuk menjaga kesehatan kulit dan mengatasi masalah kulit. Berdasarkan ZAP Beauty Index 2023, sebanyak 50,1% wanita di Indonesia merasa tidak percaya diri dengan kondisi kulit mereka, khususnya masalah kulit kering. Kulit kering ditandai dengan kekurangan kelembapan yang menyebabkan kulit terasa kaku, kasar, bersisik, dan rentan iritasi. Facial wash yang tepat untuk kulit kering harus mengandung bahan-bahan yang dapat melembapkan kulit tanpa menghilangkan minyak alami yang penting untuk menjaga keseimbangan kelembapan kulit. Banyaknya produk yang tersedia membuat kurang memperhatikan kandungan atau bahan yang ada dalam produk sehingga jika memilih produk yang salah akan mengakibatkan efek samping yang tidak diinginkan. Penelitian ini mengidentifikasi kebutuhan akan sistem pendukung keputusan (SPK) untuk membantu wanita memilih produk facial wash yang sesuai. Metode Multi-Attribute Utility Theory (MAUT) digunakan karena efektivitasnya dalam mengevaluasi berbagai kriteria dan memberikan rekomendasi yang akurat. Hasil penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa metode MAUT mampu memberikan solusi optimal dalam pengambilan keputusan yang melibatkan banyak kriteria. Penelitian ini bertujuan mengembangkan SPK menggunakan metode MAUT yang dapat membantu wanita dalam memilih produk facial wash yang tepat untuk kulit kering. |
Kategori | Skripsi - TI |
Diunggah oleh | Ruth Margareth Mutiara |
Diunggah pada | Tue, 20 Aug 2024 |
Dokumen Statistik
Total Dokumen Terupload
5 dokumen