Tahun Terbit
Pencarian Dokumen
Daftar Dokumen
RANCANG BANGUN JARINGAN INTERNET DENGAN SISTEM PPPOE DAN HOTSPOT DALAM SATU INTERFACE MENGGUNAKAN MIKHMON SEBAGAI USER MANAGEMENT HOTSPOT (STUDI KASUS: GANDARIA, PEKAYON)
Wahyu Aji Pamungkas
Internet menjadi sebuah kebutuhan yang harus terpenuhi di masa modern seperti ini tidak terkecuali orang tua dan remaja bahkan anak-anak sekalipun. Saat ini layanan internet sangat mudah didapat dengan semakin banyaknya ISP di Indonesia baik BUMN maupun swasta. Permasalahan yang sering terjadi terhadap ISP di Indonesia yaitu dari segi harga dan minimnya variasi yang ditawarkan. Sehingga dalam penelitian ini akan dibuat rancang bangun jaringan internet dengan sistem PPPoE dan hotspot untuk memberikan variasi dari layanan yang ditawarkan. Disamping itu dalam membuat rancang bangun jaringan internet peneliti juga menerapkan konfigurasi policy based routing dan failover recursive gateway untuk...
Status: publik
RANCANG BANGUN BACK END APLIKASI CAFE GUE BERBASIS WEBSITE MENGGUNAKAN FRAMEWORK LARAVEL
SYAH AL HAFID NUGROHO
Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi memiliki peran besar dalam mengubah cara kerja di sebuah coffee shop dalam melakukan berbagai hal. Salah satunya yaitu dalam hal pengelolaan data dan laporan penjualan. Sistem ini sudah menjadi keharusan setiap coffee shop sehingga dapat menghasilkan informasi dalam memantau laporan penjualan tanpa harus membuka buku catatan penjualan yang akan memakan waktu lama dan tidak perlu datang ke toko dan data yang sudah diolah dapat disimpan dan dilihat dimana saja dan kapan saja. Dengan adanya aplikasi back end cafe gue berbasis website admin dapat mengelola data dan mencetak laporan hasil penjualan harian, bulanan, serta tahunan dengan menampilkan s...
Status: publik
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENENTUAN PEMAIN TERBAIK LFAA 109 MENGGUNAKAN METODE PROFILE MATCHING BERBASIS WEB
Helmi Adi Pratama
LFAA 109 atau Liga Futsal Antar Angakatan 109 adalah turnamen futsal yang rutin diselenggarakan setiap tahun oleh alumni SMAN 109 Jakarta. Maka dari itu setiap tim yang berkompetisi akan mengeluarkan kemampuan terbaiknya untuk meraih gelar juara. Selain itu, setiap pemain juga akan bersaing satu sama lain untuk meraih penghargaan sebagai MVP (most valueable player) atau pemain terbaik selama kompetisi ini berlangsung. Pihak panitia selaku penyelenggara kompetisi memiliki beberapa kriteria untuk menentukan pemain terbaik. Banyaknya pemain dan faktor perbandingan mengakibatkan banyaknya alternatif dan kriteria dalam menentukan pemain terbaik, hal tersebut seringkali terjadi subjektifitas dalam...
Status: publik
IMPLEMENTASI ALGORITMA RANDOM FOREST UNTUK KLASIFIKASI PENERIMA KARTU KREDIT
PRIMA AGHNIA ADIYATI
Kartu kredit merupakan salah satu produk yang dikeluarkan oleh bank konvensional yang dapat dijadikan sebagai alat transaksi. Dalam mengajukan kartu kredit terdapat persyaratan yang harus dilengkapi seperti minimal pendapatan per bulan dan usia. Terdapat beragam latar belakang calon nasabah dalam mengajukan kartu kredit, sehingga diperlukan pengklasifikasian terhadap penerima kartu kredit. Klasifikasi dilakukan dengan menggunakan algoritma Random Forest dalam membaca pola data nasabah. Pembuatan model tersebut menggunakan bahasa pemrograman Python, serta framework Laravel untuk layanan web. Data yang digunakan berasal dari situs Kaggle. Guna memberikan gambaran terhadap pengelolaan d...
Status: publik
IMPLEMENTASI SISTEM PAKAR DIAGNOSA KERUSAKAN HARDWARE LAPTOP DENGAN METODE FORWARD CHAINING
PHIEDO RACHMADIAN YUSFENDRI
Sistem pakar adalah sebuah aplikasi yang dapat melakukan kegiatan seperti manusia yang dapat mendiagnosa kerusakan hardware laptop. Sistem pakar ini dapat digunakan dan membantu ahli laptop dan pengguna laptop proses diagnosa kerusakan hardware laptop dengan cara memasukkan gejala-gejala kerusakan yang terjadi pada hardware laptop serta mampu memberikan informasi pengetahuan tentang jenis kerusakan sehingga didapatkan solusi berupa pengendalian dari kerusakan tersebut. Sistem ini dikembangkan untuk menyimpan pengetahuan keahlian seorang pakar hardware laptop. dalam penelitian ini menggunakan metode Forward Chaining,sehingga nantinya sistem yang dikembangkan ini dapat dijadikan asisten panda...
Status: publik
CLUSTERING DENGAN DATA MINING UNTUK MENGETAHUI POTENSI PENYEBARAN VAKSIN COVID-19 PADA 10 PROVINSI DI INDONESIA MENGGUNAKAN METODE ALGORITMA K-MEDOIDS
Rama Satrio Marfindoro
Pandemi Covid-19 di Indonesia merupakan hal yang tidak bisa dihindari lagi. Penularan Covid-19 hanya bisa dicegah dengan kedisiplinan untuk tetap berada di rumah. Risiko penularan pun bisa terhindarkan dan masalah Covid-19 di Indonesia bisa segera diatasi kebijakan yang paling baik. Berdasarkan analisa yang dilakukan, penulis menyimpulkan dasar permasalahan dalam penelitian ini ialah cakupan penyakit covid-19 yang semakin meningkat setiap bulanya. Untuk itu tujuan penelitian ini adalah melakukan clustering vaksinisasi covid pada 10 Provinsi di indonesia. Pengelompokan tersebut dapat menggunakan metode pengelompokan dengan algoritma K-Medoids. Menyesuaikan dengan tujuan yang hendakl dicapai,...
Status: publik
RANCANG BANGUN SISTEM KEAMANAN PADA KOTAK AMAL PINTAR MENGGUNAKAN GPS DAN RFID
Fahmi Ilhamsah Ramadhan
Indonesia merupakan negara dengan mayoritas muslim terbesar didunia. Berdasarkan data global future, penduduk indonesia yang beragama islam pada tahun 2020 mencapai 229,62 juta jiwa atau sekitar 87% dari total populasi. Dengan jumlah penduduk yang mayoritas memeluk agama islam. Indonesia merupakan negara yang memiliki jumlah masjid terbanyak di dunia, dan disetiap masjid itu terdapat kotak amal sebagai media untuk mengumpulkan sedekah atau infak dari masyarakat. Setiap tahunnya ada banyak sekali masalah yang terjadi terkait dengan kotak amal masjid. Diantaranya seperti kasus pencurian kotak amal yang dibawa kabur atau membobolan pintu kotak amal masjid. Pembuatan sistem keamanan kotak amal m...
Status: publik
Rancang Bangun Frontend dan Backend Sistem Android Toko Sepatu Online Menggunakan React Native dan NodeJS
Ismail Adi Prasojo
Sebelum internet belum ramai digunakan, pebisnis sepatu ataupun lainnya melakukan bisnisnya secara langsung, dan calon pembeli diharuskan mendatangi toko untuk melihat ataupun membeli. Namun dengan perkembangan penggunaan internet dan teknologi yang pesat sekarang ini, bisnis menjadi berkembang, dan pebisnis dapat memulai bisnisnya secara online. Bisnis yang dilakukan secara online menjadikan suatu bisnis tersebut dapat lebih mudah diakses olah pelanggan dan menghemat waktu dan tidak dibatasi oleh tempat. PT Gazira Permata Garuda saat ini masih menjual sepatu secara langsung dan melalui berbagai website marketplace. Namun penjualan melalui website marketplace memiliki batasan me...
Status: publik
Rancang Bangun Aplikasi o’RAME Berbasis Mobile dan Website pada UMKM Kelurahan Meruyung Depok
Daffa Al Ghifari
UMKM Kelurahan Meruyung yang beranggotakan 50 orang yang telah mengikuti binaan dari Kota Depok, hampir 90% menjual produk makanan. Para pelaku UMKM menjual produknya dengan mengikuti beberapa festival atau bazar yang terdapat di kota Depok. Pada saat pandemi COVID-19, UMKM meruyung membentuk o’RAME (Online Pasar Raya Meruyung). o’RAME adalah pasar online yang dibentuk oleh UMKM Meruyung sebagai wadah berkumpulnya para pelaku UMKM yang berdomisili di Kelurahan Meruyung yang terdampak pandemi COVID-19. o’RAME hanya memanfaatkan Aplikasi Whatsapp sebagai tempat untuk dijadikannya proses bisnis. Menurut Bu Susi (Ketua UMKM Meruyung) proses bisnis ini tidak efektif karena para pelaku UMKM lebih...
Status: publik
Implementasi Fitur Info Penerimaan dan Jurusan Pada Chatbot Layanan Informasi PNJ Dengan Metode TF-IDF dan Cosine Similarity
Farah Imaniar Rettyana
Politeknik Negeri Jakarta (PNJ) merupakan perguruan tinggi negeri yang terdapat di areal kampus Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Indonesia. PNJ berkembang sangat pesat dan memiliki banyak peminat pada jurusan yang ditawarkan seperti : Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Grafika dan Penerbitan, Teknik Mesin, Teknik Informatika dan Komputer, Administrasi Niaga, dan Akuntansi. Saat ini pencarian informasi masih dilakukan dengan cara membuka website dan belum terdapat admin yang dapat menjawab pertanyaan. Sehingga dibutuhkan chatbot yang dapat digunakan setiap saat. Dalam tahap perancangan digunakan framework CodeIgniter dan diimplementasikan pada platform LINE, sehingga digunakan SDK...
Status: publik