Pengumuman

PENTING, Siapkan sebelumnya:

1. Format penamaan folder dan file .pdf adalah : NIM_Nama_Lengkap
2. Laporan Skripsi dalam bentuk kompilasi satu file utuh termasuk lembar pengesahan yang telah ditandatangani dan telah diberi watermark dalam bentuk file .pdf (panduan watermark dapat dilihat di : https://tinyurl.com/y46j793x ) di public

3. Folder .zip/.rar (ukuran max. 100 MB) yang berisi : diprivate
a. Laporan Skripsi dalam bentuk kompilasi satu file utuh termasuk lembar pengesahan yang telah ditandatangani dan telah diberi watermark dalam bentuk file dan .doc/.docx
b. Jurnal Skripsi, maksimal 8 halaman sesuai template contoh yang telah ditentukan.
c. Aplikasi yang dibuat berikut software pendukungnya jika ada
d. Readme aplikasi, Penjelasan bagaimana instalasi dan pemakaian aplikasi yang dibuat (bentuk file format .pdf dan .doc/.docx)
e. Poster Skripsi(bentuk file .jpg).

Koleksi Pustaka
Riwayat Unggah Dokumen
1.
Judul Sistem Rekomendasi Kategori Buku Menggunakan Aturan Asosiasi Apriori
Deskripsi UNESCO telah melakukan penelitian dalam menilai minat baca di berbagai negara, dari hasil riset menunjukkan bahwa dari 1000 penduduk Indonesia hanya satu orang yang minat membaca, dan bisa disimpulkan hanya 0,001% dari seluruh penduduk Indonesia yang senang membaca. Perpustakaan merupakan lembaga penting di berbagai bidang seperti pendidikan, perkantoran, dan khalayak umum, fungsi utamanya adalah memfasilitasi peminjaman buku dan tempat membaca bagi para pengunjung, dalam menunjang pelayanan kepada pengunjung, perpustakaan sudah menyiapkan sistem pencarian buku. Namun dengan jumlah buku dan materi yang meningkat. Pengguna merasa kewalahan dalam memilih buku yang ada di perpustakaan. Salah satu cara untuk mengatasi masalah tersebut yaitu dengan mengimplementasikan sistem rekomendasi di dalam perpustakaan. Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan sistem rekomendasi buku untuk mempermudah mahasiswa dalam memilih buku yang ingin dibaca. Teknik data mining dengan metode aturan asosiasi digunakan pada penelitian untuk mencari pola frekuensi judul buku di dalam datai peminjaman buku yang ada di perpustakaan Politeknik Negeri Jakarta. Hasil yang didapatkan adalah dari Kategori Buku Niaga, Sipil, Ekonomi, dan Elektro mendapatkan aturan asosiasi sebanyak 206 aturan dengan minimum support 0,05% dan minimum confidence 50%.
Kategori Skripsi - TI
Diunggah oleh AKMAL MAULANA
Diunggah pada Thu, 2 Jan 2025

2.
Judul PEMBUATAN VIDEO COMPANY PROFILE CV PONDERS INDONESIA BERBASIS MOTION GRAPHIC UNTUK MENINGKATKAN BRANDING PERUSAHAAN
Deskripsi Menurut Anwar (2015), internship atau program magang merupakan proses <br /> pembelajaran di mana seseorang memperoleh dan menguasai keterampilan tertentu <br /> dengan atau tanpa bimbingan dari individu yang telah terampil dalam pekerjaan <br /> tersebut. Berdasarkan Kurikulum Program Studi Teknik Multimedia Digital Tahun <br /> 2021, mahasiswa semester 7 diwajibkan mengikuti Magang Industri Terstruktur <br /> dengan durasi waktu yang telah ditentukan. <br /> CV Ponders Indonesia merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di <br /> bidang teknologi dan informasi, khususnya komputer, yang telah berdiri sejak tahun <br /> 2008. Perusahaan ini memulai perjalanannya sebagai reseller suku cadang <br /> komputer melalui sebuah toko kecil di Harco Mangga Dua. Seiring waktu, <br /> perusahaan telah berkembang dan kini memiliki tiga unit usaha utama, yaitu <br /> Ponders Komputer, Daebak Tokpoki, dan Greenplum. Unit usaha Ponders <br /> Komputer berfokus pada penjualan produk teknologi, termasuk suku cadang <br /> komputer dan laptop. Produk suku cadang komputer yang dijual mencakup VGA, <br /> prosesor, motherboard, power supply, memori, dan hard disk. Sementara itu, untuk <br /> kategori laptop, perusahaan menawarkan merek-merek terkenal seperti LG, <br /> Samsung, Lenovo, dan Dell. <br /> Meskipun telah berdiri selama 16 tahun, CV Ponders Indonesia hingga saat <br /> ini belum memiliki Company Profile. Hal ini menjadi hambatan dalam membangun <br /> citra positif perusahaan, meningkatkan kepercayaan pelanggan, serta mendukung <br /> perkembangan bisnis yang lebih luas. Untuk mengatasi permasalahan ini, CV <br /> Ponders Indonesia membuka lowongan magang untuk posisi Content Creator <br /> dengan tanggung jawab utama menyusun dan memproduksi Company Profile. <br /> Penyusunan Company Profile merupakan bagian dari strategi branding perusahaan <br /> yang bertujuan menciptakan citra profesional, meningkatkan kesadaran merek <br /> (brand awareness), dan memperluas jangkauan pasar. Dalam era digital saat ini, <br /> 1 <br /> branding yang kuat sangat penting untuk membedakan perusahaan dari kompetitor, <br /> menciptakan hubungan emosional dengan pelanggan, serta membangun <br /> kepercayaan yang berkelanjutan. Selain tugas utama tersebut, Content Creator juga <br /> bertanggung jawab memproduksi konten harian berupa grafis atau video untuk <br /> mempromosikan produk perusahaan di platform media sosial seperti Instagram, <br /> Facebook, dan TikTok. Dengan memanfaatkan strategi konten kreatif dan relevan, <br /> perusahaan berharap dapat meningkatkan penjualan sekaligus memperkuat <br /> identitas merek di mata masyarakat.
Kategori PKL - TMD
Diunggah oleh Rahmad Hafis Akbar
Diunggah pada Thu, 2 Jan 2025

3.
Judul Rancang Bangun Sistem Informasi inventory Berbasis Website dengan Framework Codeigniter
Deskripsi Laporan ini merupakan hasil Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang dilakukan di Divisi Edukasi Bank Indonesia. Tujuannya adalah merancang dan mengembangkan sistem informasi berbasis web untuk pengelolaan persediaan barang. Sistem ini menggantikan metode manual dengan solusi digital yang meningkatkan efisiensi operasional, akurasi pencatatan, dan kemudahan akses data secara real-time.<br /> <br /> Laporan mencakup tahapan proyek, mulai dari analisis kebutuhan, perancangan sistem, pengembangan aplikasi, pengujian, hingga implementasi. Teknologi utama yang digunakan adalah PHP dengan framework CodeIgniter dan antarmuka berbasis AdminLTE. Hasil akhirnya berupa aplikasi dengan fitur utama seperti manajemen data gudang, barang, supplier, transaksi barang masuk dan keluar, serta cetak laporan otomatis dalam format PDF.
Kategori PKL - TI
Diunggah oleh Iman Oetama
Diunggah pada Thu, 2 Jan 2025

4.
Judul Perancangan Sistem Informasi Berbasis Website Sekolah Alam Indonesia Cibinong
Deskripsi Website Sekolah Alam Indonesia Cibinong dibuat sebagai respons terhadap kebutuhan untuk menyediakan platform digital yang mempermudah akses informasi bagi orang tua, calon siswa, dan masyarakat mengenai sekolah. Sebelumnya, informasi terkait sekolah, kegiatan, dan proses pendaftaran siswa baru belum tersedia secara terpusat dalam satu platform. Website ini bertujuan untuk menghubungkan sekolah dengan orang tua dan calon siswa dengan lebih efektif, serta menyederhanakan proses administrasi, khususnya melalui sistem Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) online. Website ini memanfaatkan teknologi modern seperti Laravel dan Tailwind CSS untuk memberikan pengalaman pengguna yang baik, responsif, dan mudah diakses di berbagai perangkat.<br /> <br /> Website ini memiliki beberapa fitur utama, termasuk halaman profil sekolah yang mencakup visi, misi, sejarah, serta informasi tentang tenaga pengajar dan staf. Fitur PPDB online memungkinkan calon siswa untuk mengisi formulir pendaftaran dan mengunggah dokumen persyaratan tanpa harus datang langsung ke sekolah. Selain itu, website ini juga menyajikan informasi terkini tentang kegiatan dan berita sekolah, sehingga orang tua dan masyarakat dapat dengan mudah mengikuti perkembangan sekolah. Dengan adanya platform ini, proses komunikasi antara sekolah dan orang tua menjadi lebih efisien, sementara pendaftaran dan akses informasi menjadi lebih transparan dan mudah diakses.<br /> <br /> Sekolah Alam Indonesia Cibinong merupakan lembaga pendidikan yang mengedepankan pembelajaran berbasis alam, di mana siswa diajak untuk belajar melalui pengalaman langsung dengan lingkungan sekitar. Konsep pendidikan ini bertujuan untuk mengembangkan potensi anak secara menyeluruh, baik dalam aspek akademik maupun non-akademik, serta menumbuhkan karakter dan keterampilan hidup yang bermanfaat. Website ini diharapkan dapat mendukung visi dan misi sekolah dengan menyediakan informasi yang lengkap dan mudah diakses, sehingga semakin banyak orang tua dan masyarakat yang tertarik dengan pendekatan pendidikan yang diterapkan di sekolah ini.
Kategori PKL - TI
Diunggah oleh Alvita Damayanti
Diunggah pada Thu, 2 Jan 2025

5.
Judul Back-end Tagihan H2H
Deskripsi Seiring dengan semakin cepatnya perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, lembaga pendidikan semakin banyak mengadopsi dan menggunakan teknologi sebagai bagian integral dari proses pembelajaran, administrasi, dan layanan akademik. Sebagai lembaga pendidikan tinggi vokasi, Politeknik Negeri Jakarta (PNJ) menyadari pentingnya penggunaan teknologi untuk mendukung misi pendidikan dan pengabdian kepada masyarakat.<br /> Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, dibentuk Unit Pelaksana Akademik Teknologi Informasi dan Komunikasi Politeknik Negeri Jakarta (UPA-TIK). UPA-TIK bertanggung jawab atas pengelolaan, pengembangan dan pemeliharaan infrastruktur teknologi informasi dan komunikasi di lingkungan kampus. Unit ini juga bertanggung jawab atas penyediaan layanan berbasis teknologi yang mendukung kegiatan akademis, penelitian, dan administrasi.<br /> Kegiatan UPA-TIK mencakup berbagai bidang, antara lain pengelolaan jaringan internet kampus, pengembangan sistem informasi akademik, penerapan sistem manajemen pembelajaran “LMS”, dan pemberian layanan teknis kepada instruktur, mahasiswa, dan tenaga kependidikan. Selain itu, UPA-TIK juga berperan penting dalam menjaga keamanan data dan memastikan ketersediaan infrastruktur TI yang andal dan efisien.<br /> Tujuan utama dari berbagai kegiatan yang dilakukan UPA-TIK adalah untuk menciptakan lingkungan kampus yang terintegrasi secara digital, sehingga berkontribusi terhadap visi Politeknik Negeri Jakarta sebagai lembaga pendidikan tinggi yang berdaya saing di era Revolusi Industri 4.0 mendukung terwujudnya Dengan hadirnya UPA-TIK diharapkan seluruh civitas akademika dapat menikmati layanan teknologi yang modern, relevan dan berkelanjutan.<br /> Dalam rangka mendukung pengembangan kompetensi mahasiswa, UPA-TIK juga membuka peluang bagi mahasiswa untuk mengikuti program magang. Melalui program ini, mahasiswa dapat terlibat langsung dalam berbagai kegiatan teknologi informasi, seperti pengelolaan jaringan, pengembangan aplikasi, hingga dukungan teknis. Hal ini tidak hanya memberikan pengalaman praktis kepada mahasiswa, tetapi juga berkontribusi dalam meningkatkan kualitas layanan UPA-TIK.<br /> Dengan demikian, kegiatan UPA-TIK menjadi bagian integral dari transformasi digital yang dilakukan oleh Politeknik Negeri Jakarta, sejalan dengan perkembangan teknologi dan kebutuhan masyarakat modern.
Kategori PKL - TI
Diunggah oleh Rizky fajar Ramadhan
Diunggah pada Thu, 2 Jan 2025
Dokumen Statistik
Total Dokumen Terupload

5 dokumen


Upload Dokumen Perbulan 2025
Januari 64
Februari 69
Maret 16
April 2
Mei Tidak ada dokumen
Juni Tidak ada dokumen
Juli 7
Agustus 287
September 133
Oktober 50
November 12
Desember 143